Direktur Pencegahan Deputi 2, Badan Nasional Pencegahan Terorisme (BNPT), Brigjenpol Hamli, dalam acara sosialisasi ancaman terorisme dan pencegahannya, di Jember. Kamis, (06/07) (Foto. Supianik)

WASPADALAH, Paham Radikal Sudah Mulai Masuk Kampus

Radiobintangtenggara.com, JEMBER – Kepolisian Resor (Polres) Jember dan Badan Nasional Pencegahan Terorisme (BNPT) menggelar acara ‘Sosialisasi Ancaman Terorisme dan Pencegahannya’, Kamis (06/07).

Direktur Pencegahan Deputi 2 BNPT, Brigjenpol Hamli, mengatakan Sejumlah mahasiswa perguruan tinggi  di Jember disinyalir menjadi anggota organisasi Islam radikal.

Menurut Hamli, organisasi Islam radikal diperkirakan sudah mulai masuk kelembaga-lembaga pendidikan mulai dari PAUD hinga Perguruan Tinggi.

“Sejumlah mahasiswa serta dosen di salah satu perguruan tinggi di Jember disinyalir telah menjadi anggota organisasi terlarang itu,” katanya.

Ia menambahkan, wilayah tapal kuda yang meliputi Kabupaten Jember, Banyuwangi, Bondowoso, Situbondo, Lumajang hingga pulau Madura merupakan salah satu target kelompok radikal untuk memperluas jaringan.

Mengingat karakter masyarakatnya yang kuat dalam memegang teguh keyakinan dianggap sebagai sebuah tantangan sekaligus potensi untuk merekrut anggota.

Untuk itu, lajut Hamli, pihaknya mengajak semua pihak agar lebih waspada terhadap ajaran orang-orang yang menunjukkan ciri-ciri radikal agar ancaman terorisme tidak terus terjadi di Indonesia.

“Agar tercipta kondusifitas baik dari segi keamanan bailk moril ataupun moril,” ujarnya.

SUPIANIK

 

About Fareh Hariyanto

Check Also

Antusias penumpang PT KAI yang memanfaatkan promo di momen mudik lebaran hari raya Idul Fitri 2025. (Foto. Istimewa)

Hadirkan Promo Silaturahmi Lebaran, KAI Daop 9 Jember Beri Diskon Tiket

Untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang masih akan melakukan perjalanan mudik, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 9 Jember menghadirkan promo spesial bertema Silaturahmi Lebaran 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *